TOUR LOMBOK KUTA + GILI TRAWANGAN 3D2N MENGINAP TRAWANGAN
Tour ke Lombok Kuta dan Gili Trawangan 3D2N dengan waktu yang singkat namun dapat menjelajah destinasi
wisata yang cukup banyak, bisa anda dapatkan di paket trip Lombok
berikut ini :
Hari - 1 :
- Jemput di Bandara Internasional Lombok
- Batu Payung :
Destinasi pertama yang kita tuju adalah Batu Payung, sebuah pantai yang
memiliki keunikan berupa batu karang raksasa yang berbentuk seperti
payung atau jamur
- Pantai Tanjung Aan :
Selanjutnya kami akan mengajak anda menikmati keindahan pantai Tanjung
Aan yang memiliki keunikan pasir berbentuk seperti merica pada bagian
kanannya dan pasir berbentuk seperti bedak pada bagian kiri. Selain itu
kita juga bisa main ayunan di tengah pantainya
- Pantai dan Bukit Seger :
Pantai ini memiliki beberapa karakter ombak dan bukit, ada ombak yang
besar sehingga cocok untuk main surfing dan ada juga ombak pada bagian
lainnya yang tenang sehingga cocok untuk wisata keluarga
- Pantai Kuta :
Pantai ini memiliki keindahan dari kombinasi air laut yang jernih,
pasir pantai yang putih dan perbukitan yang enak dipandang mata
- Rumah Makan CAHAYA :
Saat makan siang tiba, kami akan mengantar anda menuju rumah makan
Cahaya yang berada di seberang bandara dengan menu Nasi Balap Puyung
khas Lombok
- Pantai Mawun : Sebuah pantai yang memiliki keindahan view pasir putihnya
- Pantai Selong Belanak : Destinasi wisata ini memiliki keindahan kombinasi perbukitan dan pantai berpasir putih. Jika berkenan kita bisa menikmati sunset dari pantai ini atau di sepanjang perjalanan sekitar Selong Belanak yang berupa area perbukitan dengan view lautan
- Lesehan Taliwang Raya : Saat waktu makan malam tiba, kami akan mengantar anda menuju sebuah Lesehan Taliwang yang akan menyajikan menu khas Lombok, yaitu ayam taliwang
- Check in hotel : setelah check in hotel, saat istirahat dan acara bebas
Hari - 2 :
- Jemput di hotel setelah breakfast dan check out
- Hutan "monyet" Pusuk : adalah wisata alam yang berada di Hutan kawasan Hutan Rinjani, Lombok.
Pusuk berarti puncak, hal ini merujuk hutan ini berada di puncak
gunung. Lokasi wisata ini tepat berada di pinggir jalan utama menuju
daerah Kabupaten Lombok Utara. Di sini kita bisa menikmati pemandangan
pegunungan sambil berinteraksi dengan monyet - monyet liar yang ada di
sepanjang jalan.
- Pelabuhan Bangsal : Selanjutnya kita akan menuju penyeberangan Gili Trawangan. Dalam penyeberangan ini kita akan menggunakan Public Boat, sehingga kita akan menyeberang ke Gili Trawangan bersama dengan penduduk lokal ataupun wisatawan lainnya.
- Pelabuhan Trawangan
- Acara Bebas di Trawangan : kita bisa snorkling, main sepeda atau hanya sekedar jalan-jalan
- Resto lokal di Trawangan : saat makan siang tiba, kami akan mengantar anda menuju sebuah resto untuk makan dengan view pantai
- Check in Hotel :
Setelah sampai di Gili Trawangan dan makan siang, kami akan mengantar anda menuju hotel
dengan menggunakan transportasi Cidomo yang telah kita sewa.
- Acara Bebas dan sunset di Trawangan
- Resto lokal pinggir pantai Trawangan : Saat makan malam tiba, kami akan mengantar anda menuju sebuah resto lokal yang berada di tepi pantai Gili Trawangan
- ACARA BEBAS dan Balik ke Hotel / Cottage / Homestay untuk istirahat
Hari - 3 :
- ACARA BEBAS SUNRISE DI GILI TRAWANGAN
- Jemput di hotel setelah breakfast dan Check out dari hotel setelah semuanya siap : Kami akan menjemput anda di hotel / cottage dan berangkat menuju Pelabuhan Trawangan dengan menggunakan cidomo (kalau jaraknya cukup jauh)
- Pelabuhan Trawangan : untuk menyeberang kembali ke Lombok, kita akan menggunakan Public Boat lagi
- Pelabuhan Bangsal
- Bukit Malimbu : Sebuah destinasi wisata berupa titik bukit karang yang berada di pinggir jalan namun memiliki view yang bagus berupa kombinasi jajaran 3 gili dan Gunung Agung di Bali (jika cuaca cerah)
- Vila Hantu : Sebuah vila yang berada di tepi tebing pantai dan memiliki pemandangan yang bagus
- Oleh - oleh Lombok Exotic : setelah check out kita akan belanja t-shirt dan souvenir Lombok
- Gallery / toko mutiara. Jika anda berkenan Kami dapat mengantar anda dan rombongan menuju toko / gallery mutiara Lombok
- Lesehan Taliwang Kebon Radja : saat makan siang, Kami akan mengajak anda menuju sebuah lesehan taliwang yang berada di tepi sungai
- Oleh – oleh Melia / Lestari. Tujuan
selanjutnya yang kita tuju adalah beli oleh – oleh khas Lombok. Di sini tersedia berbagai macam oleh – oleh seperti snack,
madu, telur asin, keripik dan masih banyak lagi lainnya
- Desa Sukarara : Sebuah desa yang menjadi sentra kerajinan tenun khas Lombok. Di lokasi ini kita bisa berfoto dengan menggunakan baju adat Sasak
- Desa Adat Sade : Sebuah desa adat dimana kita bisa mengunjungi desa yang masih menjaga adat dan kebudayaan suku Sasak
- Bandara Internasional Lombok
HARGA PER PAX :
Harga yang tercantum adalah harga per orang (per pax) tergantung dari jumlah peserta, berikut ini adalah rincian harga untuk itinerary yang tidak memakai Biaya Hotel :
- Peserta 2 Pax : Rp.1.735.000,- per pax
- Peserta 3 Pax : Rp.1.360.000,- per pax
INCLUDE (Harga Termasuk) :
- Akomodasi mobil Avanza / Grand Livina High Way Star mulai dari dijemput, selama perjalanan hingga diantar balik
- BBM (bensin)
- Driver dan Tour Leader selama tour
- Ongkos parkir dan tiket destinasi wisata
- PUBLIC BOAT saat menyeberang dari Pelabuhan Bangsal menuju Gili Trawangan dan arah sebaliknya
- Makan dan minum ; 3 X lunch, 2 X dinner
- Sewa Kendaraan Cidomo untuk drop meuju Hotel / Cottage dan sebaliknya saat check out
- Sewa alat snorkling 1 set (untuk snorkling saat wisata 3 gili)
- Tips guide lokal saat berada di Desa Adat Sade
EXCLUDE (Harga Tidak Termasuk) :
- Tiket pesawat Pergi - Pulang
- Oleh - oleh
- Hotel
- Makan dan minum tambahan atau selain dari yang kami sediakan
- Keperluan pribadi lainnya
GALLERY :
Hari - 1 :
|
Batu Payung |
|
Jalan menuju Batu Payung |
|
Pantai Tanjung Aan dengan pasir lembut seperti bedak |
|
Pantai Tanjung Aan dengan pasir kasar dan besar seperti merica |
|
ayunan yang ada di Pantai Tanjung Aan |
|
view dari Bukit Seger |
|
view lain dari Bukit Seger |
|
Pantai Seger dengan patung Mandalika yang melegenda |
|
Pantai Mawun |
|
Pantai Selong Belanak |
|
view perjalanan menuju Selong Belanak |
HARI - 2 :
|
berinteraksi dengan monyet liar di Hutan Pusuk |
|
Panorama pantai dari atas gunung di Hutan Pusuk |
|
snorkling di Gili Trawangan |
|
Gili Trawangan |
|
Gili Trawangan di sisi yang lain |
|
Pantai di Gili Trawangan |
HARI - 3 :
|
view Bukit Malimbu
|
|
Bukit Malimbu
|
|
Vila Hantu |
|
praktek membuat kain tenun /songket di Desa Sukarara |
|
bisa berfoto dengan baju adat Sasak di Desa Sukarara
|
Tidak ada komentar